TNI AL-Dispenlantamal3,- Sebanyak 757 peserta seleksi calon prajurit TNI AL Panitia Daerah (Panda) Jakarta mengikuti tes psikologi pertama bertempat di gedung serbaguna Mako Lantamal III jl. Gunung Sahari no.02 Ancol Jakarta Utara, Kamis(19/01/2023).
Pelaksanaan test psikologi calon prajurit TNI AL dalam penerimaan calon Bintara dan Tamtama Prajurit Karier (PK) TNI AL gelombang I TA 2023 tersebut tetap menerapkan protokol Kesehatan dipandu Kapten Laut (KH) Gatot Himawan, M.Psi., Psi. dari Dinas Psikologi TNI Angkatan Laut.
Menurut ketua tim Psikologi dikatakan bahwa para peserta Calon Bintara TNI AL nantinya akan melalui tiga tahapan tes, yaitu psikologi I, psikologi II dan wawancara psikologi yang diawasi langsung dari tim penguji Dinas Psikologi Angkatan Laut (Dispsial) Surabaya.
Tes psikologi ini dilakukan sebagai upaya dalam melihat dan mengevaluasi tingkat emosi, kecerdasan dan atau perilaku para calon sebelum mereka dinyatakan lolos dan dapat mengikuti pendidikan TNI AL nantinya.
(Red)