
jejakprofil.com – Pangkogabwilhan I TNI AL Kolonel Marinir Aris Mudian mengatakan, Operasi tabungan oksigen cair di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet Jakarta merupakan hal yang sangat menonjol hari ini.
“Hal yang menonjol hari ini telah dioperasionalkan tabung oksigen cair di areal wisma atlet untuk dialirkan ke HCU dan ICU di tower 7 dan tower 6 (apabila tower 6 sudah dioperasionalkan),” ujar Perwira Penerangan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I TNI AL, Kolonel Marinir Aris Mudian dalam keterangan tertulisnya, Senin (1/6/2020).
Menurut Aris, operasi tabungan oksigen yang berlangsung di Tower 6 dan 7 hingga Senin pukul 8 WIB tercatat ada 659 pasien rawat inap di RSD Wisma Atlet Kemayoran, yang terdiri dari 408 laki-laki dan 251 perempuan.
“Dari 659 pasien rawat inap itu 626 orang diantaranya positif Covid-19, 33 orang PDP (pasien dalam pengawasan), sedangkan ODP (orang dalam pemantauan) tidak ada. Sehingga sejak 23 Maret hingga 1 Juni 2020 terdaftar ada 4.132 orang di RSD Wisma Atlet Kemayoran. 2.498 orang diantaranya sudah pulang atau sembuh, 126 orang dirujuk ke rumah sakit lain, dan hanya 3 orang yang meninggal dunia,”
Sementara itu di RSKI Pulau Galang tercatat masih merawat 36 pasien positif Covid-19 dari total 135 orang pasien yang pernah terdaftar.
“Sedangkan untuk jumlah total ABK kapal pesiar, Jamaah Tabligh, SMK dan PMI Covid-19 total ada 9.832 orang. Dari jumlah tersebut yang masih dikarantina ada 1.977 orang, telah kembali (pulang/sehat) 7.862 orang, serta ada PMI dengan status positif Covid-19 sebanyak 198 orang,”
(Arum)