Beranda / Life Style / Ikatan Designer Ecoprint Indonesia (IDE Indonesia) Menggelar Ecoprint Fashion Week 2023

Ikatan Designer Ecoprint Indonesia (IDE Indonesia) Menggelar Ecoprint Fashion Week 2023

Share:

Jakarta, – Ikatan Designer Ecoprint Indonesia ( IDE Indonesia) menggelar Ecoprint Fashion Week 2023 di Plaza Semanggi untuk yang ke -2 kali, Jakarta, Rabu, 22 Februari 2023.
Ecoprint merupakan salah satu teknik pewarnaan dan pemberian motif pada kain dengan bahan bahan alami yang berasal dari tumbuhan seperti kulit batang pohon, daun, bunga atau bagian tumbuhan lain yang mengandung pigmen warna kemudian kain tersebut direbus, jelas Inen Kurnia.
Inen Kurnia menyampaikan Kegiatan Ecoprint Fashion Weekly berlangsung selama lima hari, setiap harinya ada pameran Produksi ekoprin Indonesia, lalu fashion show dengan 75 designer Indonesia, serta ada pelatihan 2 hari dan workshop selama 2 hari, jelas Inen.
Ekoprinter memang bukan dari Indonesia tetapi kekayaan alam Indonesia dan potensi penduduk Indonesia yang luar biasa membuat ekoprinter buatan Indonesia bisa mendunia. Produk ecoprint Indonesia bisa terkenal di mancanegara dan makin banyak permintaan ekoprinter Indonesia dari luar negeri untuk mengharumkan bangsa Indonesia, harap Inen.

Kelebihannya ecoprint hanya menggunakan kain alami, menggunakan motif dan pewarnaan alami yang tidak merusak lingkungan dan tidak ada sampah yang kami dapatkan. Karena sisa kain semua bisa dijadikan produk lainnya, pungkas Inen Kurnia sebagai Ketua Ikatan Designer Ecoprint Indonesia (IDE Indonesia)

(Red)

Lihat Juga

Kampanyekan Baju Nasional Berkebaya, Komunitas Kebaya Ngoempoel Ikuti Car Free Day Depok

Depok – Dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila, Minggu 1 Juni 2025 sejumlah Ibu-Ibu tergabung …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *