Kakanwil BPN DKI Jakarta Pastikan Proses Pengadaan Tanah Normalisasi Kali Ciliwung Berjalan Sesuai Ketentuan

JP News39 Dilihat

Jakarta, jejakprofil.com — Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (Kakanwil BPN) Provinsi DKI Jakarta, Erry Juliani Pasoreh mendampingi Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung dalam kegiatan peninjauan pembebasan lahan dalam rangka percepatan program Normalisasi Kali Ciliwung yang berlokasi di wilayah Cawang, Jakarta Timur pada Kamis (29/1/2026).

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari upaya Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta untuk mengurangi risiko banjir sekaligus meningkatkan kualitas lingkungan dan keselamatan masyarakat di sepanjang bantaran Kali Ciliwung. Peninjauan langsung oleh Gubernur bersama BPN juga dilakukan guna memastikan proses pengadaan tanah berjalan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan, transparan, serta mengedepankan prinsip keadilan bagi warga terdampak.

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Pramono menyampaikan bahwa normalisasi Kali Ciliwung adalah hal yang penting karena merupakan salah satu kunci utama dalam pengendalian banjir di DKI Jakarta. Ia menjelaskan bahwa hampir 40 persen aktivitas sungai di Jakarta berada di Ciliwung.

“Dalam lapangannya (Proses Pengadaan Tanah, red) tentunya BPN lah yang menentukan, untuk itu maka kami berterima kasih kepada ibu Kakanwil BPN Jakarta ini dalam kerja sama yang baik, mudah-mudahan normalisasi Ciliwung ini bisa dilakukan dengan baik dan lancar,” ujar Pramono Anung.

Sementara itu, Kakanwil BPN DKI Jakarta, Erry Juliani Pasoreh, menegaskan dukungan penuh terhadap program normalisasi Kali Ciliwung melalui kolaborasi yang baik bersama Pemprov DKI dalam proses pengadaan tanah.

“Ini merupakan kerja sama yang baik antara Pemprov DKI dan BPN sehingga dalam proses pembebasannya ini terlaksana dengan baik tanpa gejolak,” katanya.

Peninjauan lapangan ini turut dihadiri oleh Kepala Dinas Sumber Daya Air DKI Jakarta, Ika Agustin Ningrum; Walikota Jakarta Timur, Munjirin; Kepala Kantor Pertanahan Jakarta Timur, Hermawan serta Kepala Bidang Pengadaan Tanah dan Pengembangan Kanwil BPN DKI Jakarta, Lia Fitriasari Rahayu. Dalam kegiatan tersebut, rombongan meninjau langsung beberapa titik lahan yang akan digunakan untuk pelebaran dan penataan bantaran sungai.

Diharapkan melalui kegiatan ini, proses normalisasi Kali Ciliwung dapat segera terealisasi secara optimal, sehingga mampu memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, khususnya dalam mengurangi potensi banjir serta menciptakan kawasan sungai yang lebih tertata, aman, dan berkelanjutan.