Sabtu , April 12 2025
Beranda / Nasional / Dandim 0501/JP Apresiasi Keberanian Serda Hardi Suwardi Babinsa Melerai Tawuran Antar Warga

Dandim 0501/JP Apresiasi Keberanian Serda Hardi Suwardi Babinsa Melerai Tawuran Antar Warga

Share:

Jakarta Pusat_ Maraknya tawuran antar remaja belakang ini membuat resah dan tidak jarang memakan korban baik jiwa, rumah tinggal, tempat tinggal maupun kendaraan.

Disinyalir sebelum tawuran para remaja dan warga ini menggunakan media sosial untuk menentukan waktu dan tempat tawuran.

Melihat kondisi tersebut maka Tiga Pilar wilayah Jakarta Pusat sudah berupaya melaksanakan Patroli bersama dalam rangka menjamin stabilitas keamanan wilayah Jakarta Pusat tetap kondusif dan mencegah terjadinya tawuran antar remaja yang sudah banyak memakan korban jiwa dan harta benda warga yang tidak tahu apa-apa menjadi korbannya.

Dandim 0501/JP Kolonel Inf Bangun I.E. Siregar, S.H.MIPOL, saat ditemui menyampaikan, Saya sangat mengapresiasi tindakan Serda Hardi Suwardi Babinsa Koramil 03/Senen Kodim 0501/JP atas keberaniannya melerai aksi tawuran antar warga RW 05 dan RW 06 Kel. Rawabunga Kec. Jatinegara, Jakarta Timur, 5 hari yang lalu tepatnya pada hari Sabtu tanggal 5 April 2025 Pukul 02.30 Wib, ucap Dandim saat ditemui di Posko Kodim 0501/JP, Monas-Jakarta Pusat, Selasa (8/4/2025)

Dari video yang sempat viral Serda Hardi Suwardi Babinsa Koramil 03/Senen Kodim 0501/JP merapat ke lokasi tawuran menggunakan pakaian dinas loreng Babinsa memperlengkapi diri seperti helm dan membawa Selang air untuk melaksanakan pembubaran tawuran seorang diri karena warga yang lain tidak berani, sehingga memutuskan untuk membubarkan sendiri, sampai kaki terkena lemparan pecahan botol.

Selanjutnya pada hari Sabtu tanggal 5 April 2025 Pukul 21.00 Wib, dilaksanakan mediasi antar warga bertikai yaitu warga RW. 05 dan Warga 06. Hasil didapatkan dalam mediasi yaitu pembuatan surat perjanjian atau surat pernyataan serta deklarasi bersama yang menyatakan tidak akan terjadi tawuran dan apabila terjadi lagi maka warga yang bertikai siap diproses secara hukum.

Diketahui saat kejadian tawuran Serda Hardi Suwardi mengalami luka Sobek di mata kaki sebesar +- 2 Cm dan di Jahit 4 jahitan, saat ini sedang dalam perawatan jalan, pungkas Dandim

(Sumber Kodim 0501/JP)

Lihat Juga

Pangkalan Bakamla Batam Tebar Kepedulian Lewat Program Jum’at Berkah

Batam – Dalam semangat kepedulian dan kebersamaan, Pangkalan Bakamla Batam melaksanakan kegiatan sosial bertajuk Jum’at …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *