Beranda / Nasional / WORKSHOP KIAT SUKSES BERKARIR DI LUAR NEGERI

WORKSHOP KIAT SUKSES BERKARIR DI LUAR NEGERI

Share:

Yayasan Masjid Pantai Nusantara (YMPN) dan DKM Masjid Pantai Bali mengadakan Workshop “Kiat Sukses Berkarir di Luar Negeri” untuk membantu pemerintah dalam menangani bonus demografi. “Adanya bonus demografi di Indonesia ini bisa menjadi masalah besar bila tidak ditangani secara serius.” ujar Retno Wulandari yang menjadi nara sumber pada acara tersebut.Firmansyah Dimmy, Ketua Yayasan Masjid Pantai Nusantara (YMPN) menyampaikan bahwa kegiatan yang berkaitan dengan Pre-event Festival Masjid Pantai Bali ini diharapkan bisa memberikan berbagai manfaat bagi masyarakat. “Kegiatan workshop ini sebagai salah satu bukti komitmen Masjid Pantai Bali dalam mewujudkan beberapa misi edukasi, ekonomi dan empati yang insya Allah bermanfaat dalam pengembangan sumber daya manusia Indonesia.” dalam sambutan pembukaan acara inj.

Imam Purnama, Alumni ITB yang sukses berkarir di Timur Tengah dan Afrika, memaparkan pentingnya memahami perbedaan hard skill dan soft skill agar bisa bersaing di negara lain. Sedangkan, Taufik Hidayat dalam paparannya menyampaikan tentang “Apa yang didapatkan oleh seorang lulusan Ausbildung di Jerman”, seperti: Honor bulanan yang menarik, mendapatkan ijin tinggal tak terbatas, jaminan kesehatan, jaminan hari tua, biaya pendidikan gratis dan dapat membawa keluarga dan lain-lain.

“Yang perlu dibekali adalah kemampuan bahasa, tambahan portofolio dan kompetensinya agar bisa diterima di negara eropa.” Demikian penegasan Pamrih yang menjadi Moderator pada kegiatan yang diselenggarakan pada hari Rabu, 18 Juni 2024, di CUPel Cafe yang berlokasi di Kawasan Masjid Pantai Bali, Desa Cupel, Jembrana, Bali tersebut.

Kegiatan yang dimotori oleh Akbar, Divisi IT dan Media Yayasan Masjid Pantai Nusantara (YMPN) diapresiasi oleh para peserta dari kalangan profesional, akademisi, pemerhati pendidikan dan pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Jembrana, yang hadir secara online maupun offline (hybrid).

Farhan Mahali, salah satu pendidik di Bali yang hadir dalam acara tersebut juga menyambut baik kegiatan ini dan berharap agar kegiatan yang berkaitan dengan Festival Masjid Pantai Bali tersebut bisa membawa angin segar bagi generasi muda yang ingin berkarier di luar negeri.

Panitia Workshop
Masjid Pantai Bali

Lihat Juga

BIKA Bukukan Pendapatan Sebesar Rp 269,9 miliar

Jakarta, (28/6) – PT. Binakarya Jaya Abadi Tbk. Pada periode 31 Desember 2023, Perseroan berhasil …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *