Beranda / JP News / Cegah Genangan Air Dan Banjir Babinsa Kelurahan Cikini Laksakan Kerja Bakti

Cegah Genangan Air Dan Banjir Babinsa Kelurahan Cikini Laksakan Kerja Bakti

Share:

Guna mencegah terjadinya genangan Air dan banjir yang diakibatkan sampah yang tersumbat, dan tidak menimbulkan bibit penyakit, seperti penyakit DBD.Babinsa kelurahan Cikini Sertu Margiono bersama Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Pusat dan warga masyarakat melaksanakan Kerja bakti bersama warga di Jl. Cimandiri RT. 006 RW.004 Kelurahan Cikini, Kec. Menteng Jakarta Pusat.Danramil 01/Menteng Mayor Inf Ober Purba, “mengatakan musim penghujan telah tiba, tingkat kerawanan akan bahaya banjir bisa saja terjadi apa bila saluran air mampet atau tersumbat, untuk itu diperlukan pembersihan saluran.”Kita lakukan pembersihan dan pengerukan,” ujarnya.

Danramil, “menambahkan tujuan dari pembersihan ini untuk memperlancar air dan antisipasi terjadinya banjir dimusim penghujan. Kalau paritnya bersih otomasi air mengalir lancar, dan diharapkan tidak terjadi banjir. Selain itu, kerja bakti membersihkan saluran air ini dilakukan untuk menciptakan lingkungan yang sehat, bebas dari sampah, dan bau yang tidak sedap.” ungkapnya.

Terlihat jelas kekompakkan Babinsa dengan masyarakat serta penuh semangat dalam melaksanakan kerja bakti kali ini.

Masyarakat berterimakasih kepada Babinsa yang telah peduli dan memotivasi masyarakat dalam setiap kegiatan yang positif dan bertujuan membangun kebersihan lingkungan.Pungkasnya.

(Red)

Lihat Juga

BPN Kota Palangka_

Target PTSL Tahun 2025 di Kantor Pertanahan Kota Palangka Raya Sebanyak 200 Bidang Dalam Proses Penyelesaian Akhir

Palangka Raya, Jejakprofil.com – Kantor Pertanahan Kota Palangka Raya berhasil mencapai target Program Pendaftaran Tanah …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *