Beranda / Pendidikan / Dies Natalis Ke – 39 Institut Teknologi Indonesia Sukses Gelar Rangkaian Kegiatan Donor Darah & Family Gathering serta Fun Run ITI berhadiah total jutaan rupiah serta ribuan voucher

Dies Natalis Ke – 39 Institut Teknologi Indonesia Sukses Gelar Rangkaian Kegiatan Donor Darah & Family Gathering serta Fun Run ITI berhadiah total jutaan rupiah serta ribuan voucher

Share:

Tangerang Selatan, 22 Juli 2023 – Insitut Teknologi Indonesia sukses Gelar acara Donor Darah & Family Gathering serta Fun Run ITI dalam rangkaian kegiatan Dies Natalis ke – 39 Tahun Insitut Teknologi Indonesia
Rangkaian kegiatan pertama adalah acara FUN RUN ITI yang sukses digelar pada Minggu, 23 Juli 2023 pukul 06.00 – 09.00 WIB bertempat di kampus Institut Teknologi Indonesia. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh civitas akdemika ITI, Para Alumni ITI, dan masyarakat Umum yang ikut mendaftar dan memeriahkan acara Fun Run ITI terutama bagi para pegiat/komunitas Running dan Alumni ITI yang sangat menunggu acara FUN RUN ITI ini.
Setelah acara FUN RUN ITI selesai di
Berikut kata sambutan menyertai pembukaan Acara Ground breaking oleh Dr. Ir. Marzan Aziz Iskandar, IPU, ASEAN Eng. sebagai Rektor Institut Teknologi Indonesia,
*”Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Selamat pagi salam sejahtera buat kita semuanya.
Ibu-ibu, Bapak-bapak, saya menyampaikan Bapak Dosen, Seluruh Civitas supaya tetap maju, dan para sahabat para Mitra khususnya dalam hal ini Para investor,
Pertama-tama Saya mengucapkan selamat datang di kampus ITI tepatnya di lapangan hijau ini kemudian kita akan melakukan aktivitas aktivitas olahraga, dan diharapkan untuk dapat melakukan segala aktivitas dan diharapkan kedepannya lebih tertib, teratur dan menjadi salah satu sikap dari para civitas dari para investor di kampus ITI pada khususnya sebagai tempat mereka melanjutkan kegiatannya dan menjadikan kawasan ITI menjadi kawasan Salah satu tujuan destinasi bagi orang-orang yang ingin berkuliah khususnya di ITI ini.Juga kepada Para Sahabat, Dosen, Profesor dan Para Investor, Saya ucapkan terima kasih atas kerjasamanya dengan ITI dan mudah-mudahan semua proses pembangunan oleh karena itu semuanya dapat berjalan dengan baik dan juga kerjasama yang sudah berjalan dengan baik ini akan ditingkatkan menjadi kerjasama – kerjasama yang luas yang bisa terfokus pada fasilitas ruangan yang tersedia. Saya kira itu sambutan dari saya dan terima kasih dan wabilahitaufik walhidayah seraya mengucapkan Bismillahirohim maka ground breaking ceremony pada hari ini tanggal 23 juli 2023 di area kampus ITI Tangerang Selatan saya nyatakan dibuka.,”buka Rektor ITI sambil memukul gong.
Sejalan itu, ditemui awak media Rektor Institut Teknologi Indonesia, Dr. Ir. Marzan Aziz Iskandar, IPU, ASEAN Eng. mengatakan,
“Tahun ini ITI memperingati hari ulang tahunnya Dies Natalis yang ke-39 atas inisiatif dari alumni dan dari civitas akademika ITI kemudian para simpatisan itu Ya kita menyelenggarakan Dies Natalis ke-39 ini agak spesial, berbeda dengan tahun lalu dan karena sudah berakhirnya pandemi ya kita bikin beberapa event diantaranya,
Fun Run, Family Gathering, Seminar-seminar, Gala Dinner serta Donor darah,” kata Rektor ITI.

Lebih lanjut dikatakan,
“Untuk Fun Run pesertanya dari berbagai kalangan dari SLTP, SLTA dan Umum dari berbagai daerah, tidak hanya dari Tangsel saja tetapi dari Temanggung, Karawang, Palembang dan lainnya memang pesertanya banyak yg gagal dikarenakan hingga pendaftaran sudah ditutup juga belum daftar jadi gagal karena belum registrasi, dan tentunya ini kurang disosialisasikan sehingga diharapkan agar event serupa ini diadakan kembali tahun depan,” lanjutnya.

“Adapun tema event ini yang ingin kita sampaikan adalah bahwa kita perlu menjaga kesehatan, jadi Fun Run ini bagi saya baik untuk kesehatan, dan adajuga peserta yang mengejar prestasi dengan berjarak 5 Kilo dapat finish cepat cepat, lebih cepat dari waktu finish 20 menit yg ditargetkan.
Sedangkan untuk donor darah pesertanya sudah 50 orang dan diharapkan kedepannya akan terus bertambah jika sebagian Mahasiswa ITI saja mendonorkan darahnya maka kita akan menjadi pendonor darah terbanyak di Tangsel ini,” jelasnya.

Rektor ITI mengungkapkan harapannya,
“Kita mengharapkan pada diesnatalis yang ke-39 ini masyarakat, anak-anak muda, SMP, SMA semakin lebih mengenal Iti dan juga kita mengajak masyarakat untuk lebih mencintai IPTEK karena masa depan bangsa kita, kemajuan bangsa kita itu hanya bisa kita raih, hanya bisa kita capai jika kita menguasai IPTEK, jadi disini kami ingin memperkenalkan pendidikan IPTEK khususnya IT sehingga diharapkan jadi mudah-mudahan masyarakat semakin mengenal pendidikan Teknologi IT, sehigga Mau Ya anak muda itu melanjutkan pendidikan, dan nantinya membina karirnya sebagai Sarjana IT, insinyur dan ini sangat membantu Dalam pembangunan indonesia.” tutup Dr. Ir. Marzan Aziz Iskandar, IPU, ASEAN Eng. sebagai
Rektor Institut Teknologi Indonesia.

Acara ini turut dihadiri oleh Dr. Ir. Aniek Sri Handayani, M.Si. IPM. sebagai Kepala Pusat Inovasi Dan Inkubasi Bisnis kepada awak media mengatakan,
“Acara Dies Natalis ke-39 ini mengambil tema “Berkarya untuk Indonesia” yang akan menampilkan menampilkan kegiatan akademik maupun non akademik. Jadi kegiatan akademik itu ada seminar template dan lomba kegiatan kewirausahaan Dimudi, ada juga seminar internasional, webinar webinar yang dilaksanakan oleh akademik maupun almuni dengan serangkaian program sampai dengan bulan Desember,” urainya.

Dr. Ir. Aniek Sri Handayani, M.Si. IPM. melanjutkan,
“Kemudian untuk yang non akademik itu dimulai hari ini ada Pameran, Fun Run, family gathering yang dibuka untuk umum baik untuk akademik maupun fasilitas civitas akademik, serta alumni yang ada di Universitas ini dengan dari awal mula ini kita akan membentuk semacam komunitas untuk memperlancar kegiatan – kegiatan kedepannya seperti kegiatan untuk yang akan datang ini meliputi webinar untuk Academy kemudian dilanjutkan dengan kegiatan lomba-lomba sport, lomba band, lomba basket, lomba futsal, badminton dan lainnya itu dalam rangka memperingati 17 Agustus, juga dalam rangka dies natalis, kemudian diakhiri oleh kegiatan fun close ini juga melibatkan para alumni yang biasa olahraga Golf yang dibuka juga untuk umum dan diakhiri dengan gala dinner serta serangkaian kegiatan di akhir bulan November,” sambungnya.

Kepala Pusat Inovasi Dan Inkubasi Bisnis ini juga menjelaskan kegiatan hari ini,
“Adapun untuk pantun hari ini ada sekitar 170 peserta dari berbagai daerah ada yang dari Lombok, Flores, Jawa, Magelang, Tegal, Jabodetabek, Banten.
untuk lomba melukis ini terdiri dari Gabungan Anak tendik, Mahasiswa serta banyak anak dari alumni teknik serta dosen yang terdaftar dan itu publikasinya tidak terlalu lama hanya baru seminggu.
Sedangkan untuk Donor Darah, ITI selalu ada kan hampir tiap tahun,” jelasnya.

Dr. Ir. Aniek Sri Handayani, M.Si. IPM. juga mengungkapkan harapannya,
“Harapan untuk Dies Natalis ke-34 ini, ITI Semakin Bangkit, ITI Semakin Jaya, kemudian supaya dikenal banyak orang supaya kita lebih struggle menghadapinya dalam mengisi pembangunan di Indonesia.” Tutup Dr. Ir. Aniek Sri Handayani, M.Si. IPM. sebagai
Kepala Pusat Inovasi Dan Inkubasi Bisnis.

Dr. Hj. Airin Rachmi Diani, SH., MH. selaku Ketua PMI Kota Tangerang Selatan mengatakan kepada awak media,
“Tentunya saya sangat berterima kasih karena ini sangat membantu kami PMI di Kota Tangerang Selatan dimana Kita juga terus mencari dan berusaha untuk memenuhi ketersediaan darah di Kota Tangerang Selatan bahkan kitapun juga memberikan Pelayanan bukan hanya untuk masyarakat Tangsel tetapi juga di luar Tangerang Selatan sendiri. Jadi kalau ada kegiatan donor darah ya kita sangat senang.
Dan harapannya juga tidak hanya sebatas Dies Natalis ke – 39 ITI ini saja dan tadi saya sudah bicara dengan mbak Tia Mudah-mudahan bisa menjadi kegiatan rutin setahun bisa diadakan beberapa kali dan kita sangat sangat senang sekali atas kegiatan donor darah ini. Terima kasih telah membantu kami PMI Kota Tangerang Selatan,” kata Dr. Hj. Airin Rachmi Diani, SH., MH.

Ketua PMI Kota Tangsel ini melanjutkan,
“Satu tim terdiri dari beberapa petugas pendaftaran, lalu pengecekan layak tidaknya untuk mendonorkan darahnya, petugas pengambilan darahnya dan juga petugas untuk pencatatan registrasi dan kebetulan sekarang kita sekarang sudah ada aplikasi pakai kartu secara online sehingga tidak pakai dan tidak perlu bawa kartu manual.

Jadi pas saat kapan pun datang ke PMI Tangsel, akan tampil terakhir donor darah itu kapan sehingga kita akan ketahuan telah berapa kali donor darah, dan terakhir donor darah itu kapan?
kita kadang-kadang lupa oh, ya tiga bulan kehidupan lalu Ya sebulan, dua bulan atau tiga bulan lalu ya?, tetapi dengan aplikasi yang kita punya kita akan tahu bahwa si A, si B, si C terakhir donor darah kapan ? Sehingga Apakah sudah layak untuk melakukan kegiatan donor darah lagi?,” terangnya.

Puncaknya, Dr. Hj. Airin Rachmi Diani, SH., MH. mengutarakan harapannya,
“Harapannya untuk kegiatan ini selamat dan sukses untuk Dies Natalis ke-39, dan mudah-mudahan kegiatan donor darah tidak hanya sebatas hanya pas diacara Dies Natalis ini saja, tetapi juga merupakan kegiatan rutin yang ingin bekerja sama dengan kita PMI Tangsel dimana jumlah mahasiswa ITI ada ribuan mahasiswa ya, mudah-mudahan bisa menjadi salah satu sumber donor darah PMI di Tangerang Selatan,” pungkas Dr. Hj. Airin Rachmi Diani, SH., MH – Ketua PMI kota Tangerang Selatan.

(Slamet)

Lihat Juga

SMK TEKNINDO JAYA Kelas 3, Regu 3 Belajar Wirausaha Memahami Ternak Ayam Potong

Depok , SMK Teknindo Jaya kelas 3 regu 3 melakukan tugas kerja kelompok memahami wirausaha …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *