Beranda / JP News / PJ Gubernur DKI Jakarta Beri Pembekalan Pada Apel Dansat Tersebar Kodam Jaya TA 2023

PJ Gubernur DKI Jakarta Beri Pembekalan Pada Apel Dansat Tersebar Kodam Jaya TA 2023

Share:

Kodam Jaya_Jakarta Timur. Bertempat di Aula NKRI Rindam Jaya, PJ Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono memberikan pembekalan pada Apel Dansat Tersebar Kodam Jaya/Jayakarta TA 2023. Senin (15/05/2023).
Pembekalan tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada para Dansat Satuan Jajaran Kodam Jaya tentang tata kelola pemerintah daerah serta keadaan, situasi dan kondisi sosial masyarakat DKI Jakarta.

PJ Gubernur DKI berharap kerjasama dan kolaborasi antara pemerintah DKI Jakarta dan TNI AD khususnya Kodam Jaya yang selama ini sudah berjalan dengan cukup baik untuk dipertahankan serta ditingkatkan, khususnya kerjasama dalam Penanganan masalah sosial dan keamanan yang timbul di masyarakat untuk menciptakan situasi dan kondisi serta rasa aman di wilayah Jakarta yang juga merupakan barometer bagi keamanan nasional. 

Hadir pada acara Apel Dansat Tersebar Kodam Jaya seluruh PJU kodam Jaya, para Kabalak dan Dansat Satuan Jajaran Kodam Jaya.

(Sumber Pendam Jaya)

Lihat Juga

BPN Kota Palangka_

Target PTSL Tahun 2025 di Kantor Pertanahan Kota Palangka Raya Sebanyak 200 Bidang Dalam Proses Penyelesaian Akhir

Palangka Raya, Jejakprofil.com – Kantor Pertanahan Kota Palangka Raya berhasil mencapai target Program Pendaftaran Tanah …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *