Beranda / Info Publik MRC / MRC Dukung Gerai Vaksin Presisi Polri di Polsek Cinere Dan Polsek Sawangan

MRC Dukung Gerai Vaksin Presisi Polri di Polsek Cinere Dan Polsek Sawangan

Share:

Jejakprofil.com. Depok

Setelah Sukses laksanakan Gerai Vaksin Presisi Polri gelombang pertama di wilayah Polsek Sawangan, MRC kembali mendukung pelaksanaan Vaksinasi yang dilaksanakan di wilayah Polsek Cinere dengan menghadirkan para Nakes bekerja sama dengan GKI sebagai Fasilisator untuk menyediakan tempat vaksin, Selasa 27-28/7/2021.

Target vaksinasi untuk seluruh masyarakat diwilayah kecamatan masing-masing di Kota Depok terus dikobarkan oleh MRC yang bekerjasama dengan instansi terkait dan dilaksanakan secara masif, langkah tepat MRC yang telah menggerakkan animo masyarakat untuk tidak takut melaksanakan vaksin sungguh patut mendapatkan apresiasi yang sangat luar biasa.

Kapolsek Cinere Kompol Tata Irawan telah mensupport kegiatan ini dan memberikan dukungannya dengan mengatakan, “Vaksinasi yang dilaksanakan di GKI bekerjasama Polsek Sawangan dengan MRC ini berjalan dengan baik. Ini semua untuk kepentingan warga masyarakat, jadi saya himbau kepada masyarakat yang belum vaksin jangan takut vaksin. Jadi kalau sudah vaksin akan membentuk kekebalan kelompok yang nanti kedepannya mudah-mudahan pelaksanaan vaksin ini akan berjalan terus dan merambah kepada masyarakat wilayah kecamatan Cinere, wilayah Hukum Polsek Cinere,” bebernya kemarin rabu 28/7 vaksinasi hari ke 2 (dua).

Diksempatan yang sama Danramil 07 Limo-Cinere Menyempatkan hadir dan mengatakan, “Gerai Vaksin di Polsek Cinere kami liat pelaksanaannya tertib, aman, lancar berkat kerjasama kita semua. Pihak GKI sendiri sangat membantu dan kami lihat animo masyarakat sangat antusias sehingga dari kuota yang ditentukan melebihi. Ini suatu hal yang sangat baik dimasyarakat yang laksanakan vaksin untuk kekebalan tubuh,” ujar Kapt. Inf. Dwi Pamuji kemarin disela-sela giat vaksin.

Sementara itu Camat Cinere Mangguluang Mansur M.SI yang bangga dengan kegiatan ini memaparkan, “Sekarang ini kita sedang giat-giatnya vaksinasi untuk memutus mata rantai penyebaran covid dan meningkatkan imunitas masyarakat. Harapan kami masyarakat jangan takut untuk vaksin, ayuk kita sukseskan gerakan vaksinasi ini,” pungkas Mangguluang Mansur kemarin dengan penuh semangat.

(Melly)

Lihat Juga

Sidang Gugus Tugas Reforma Agraria (GTRA).

GTRA Bahas Penetapan Lahan untuk Reforma Agraria Kota Palangka Raya

Palangka Raya, Jejakprofil.com – Pemerintah Kota Palangka Raya bersama Kantor Pertanahan Kota Palangka Raya menggelar …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *